Sabtu, 31 Desember 2011

Tips Memilih Paket Web Hosting Internasional ( US )

Anda pelaku bisnis berskala global yang tengah merancang website perusahaan dengan target pengunjung internasional? Atau, berdasarkan pertimbangan tertentu mentargetkan pengunjung yang lebih sering mengakses website Anda melalui perangkat Blackberry atau browser mobile lainnya (seperti Opera Mini)? Jauh lebih efisien dan murah apabila Anda menggunakan layanan hosting lokal yang memiliki fasilitas server internasional.

Mengapa menggunakan server luar negeri (US) lebih menguntungkan buat pelaku pasar online global? Setidaknya ada tiga alasan:

1. Server US Lebih unggul dalam mengakomodasi Optimasi Mesin Pencari (Search Engine Optimation - SEO)

Anda tentu menginginkan website Anda berada di urutan teratas Google atau Yahoo untuk katakunci pencarian tertentu, kan? Di sinilah upaya SEO berperan penting dalam "mengangkat" ranking situs anda pada indeks mesin-mesin pencari besar itu.

Nah, layanan shared hosting yang menggunakan server lokal memiliki kelemahan utama yakni minimnya bandwidth internasional. Akibatnya, proses indexing / verify yang dilakukan oleh Google seringkali mengalami gangguan atau bahkan gagal ( failed ) karena jatah bandwidth internasional Anda keburu habis sebelum Google selesai melakukan proses tersebut.

Pada paket hosting US, anda tidak akan pernah mendapati masalah semacam itu karena bandwidth internasional justru adalah hal utama yang dipergunakan untuk melakukan koneksi server ke publik. Indexing / verify yang dilakukan oleh google dan mesin pencari lain akan berjalan lancar dan SEO menjadi maksimal.

2. Lebih efisien dalam melayani pengguna Blackberry dan browser mobile

Tidak semua pengunjung menggunakan browser di PC atau laptop buat mengakses website Anda. Trend saat ini bahkan menunjukkan bahwa trafik internet lebih banyak berasal dari perangkat bergerak seperti komputer tablet, Blackberry, dan aneka smartphone lain seperti iPhone dan Android yang memiliki fasilitas mini browser.

Bagi anda dengan website yang memiliki target pengunjung melalui BlackBerry dan program mini-browser, memilih shared hosting US sangat direkomendasikan karena pada dasarnya BlackBerry dan program mini-browser seperti Opera Mini menggunakan metode kompresi data ke server pribadi, sehingga paket data yang dikirimkan ke ponsel maupun BlackBerry anda adalah melalui backbone bandwidth internasional terlebih dahulu. Hal tersebut menjadikan kebutuhan bandwidth internasional adalah suatu hal yang penting.

3. Reliabilitas alias Kehandalan Layanan

Hal ini sebetulnya debatable, namun secara umum kita dapat mengatakan bahwa dengan menggunakan layanan datacenter internasional dengan koneksi fiber optik redundant yang terhubung ke beberapa provider Tier-1 seperti PCCW, Level3, AboveNet, Telia, GlobalCrossing, dan beberapa network Tier-1 lain, menjadikan server mudah dan cepat diakses dari seluruh penjuru dunia.
---------------------------

Menggunakan server internasional tidak berarti Anda harus menggunakan jasa hosting luar negeri yang relatif mahal. Banyak layanan web hosting lokal yang menyediakan dua pilihan paket shared hosting buat pelanggan: paket web hosting dengan server lokal ( datacenter berada di Indonesia ), atau web hosting pada server internasional (US).

Salah satu layanan web hosting terkemuka, JagoanHosting.com menawarkan pilihan tersebut kepada pelanggan mereka. Untuk paket profesional hosting US, mereka menggunakan Branded 1U rackmount Server, dengan konfigurasi prosesor Intel(R) Xeon(R) Nehalem-EP, Memory Max 64GB DDR3 1333MHz, dan disk powered by LSI Mega Raid (hardware raid card) dengan raid 1 yang dikonfigurasi untuk perlindungan data secara maksimum.



Jagoan Hosting menawarkan harga yang relatif terjangkau untuk masing-masing paket hosting, yang dapat dipilih sesuai kebutuhan ataupun kondisi keuangan pelanggan. Sebagai contoh, dengan biaya hanya Rp. 25.000 per bulan alias Rp. 300.000 per tahun Anda telah dapat memperoleh layanan hosting dengan kuota disk space 500 MB dan bandwidth bulanan 30 GB. Kapasitas ini lebih dari cukup buat sebuah website korporat skala kecil - medium. Kapasitas ini dapat ditingkatkan sesuai kebutuhan - dengan tambahan biaya tentunya.

Keterangan selengkapnya dapat Anda peroleh di sini.
 
© Copyright 2035 Inspirasi PR dan Marketing
Theme by Yusuf Fikri